Bus Pembawa Jemaah Umroh Terguling Dijalan Lintas Gelumbang

Muara Enim, Linksumsel-Peristiwa Kecelakaan kembali terjadi diwilayah jalan lintas Palembang -Prabumulih Sumatera Selatan yang kali tepatnya terjadi dijalan lintas Desa Karang Endah Selatan Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim pada Kamis malam Jum’at (01/09/2022) sekitar pukul 22:00 WIB.

Beruntung dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa dari dalam mobil Bus Pariwisata yang memuat kurang lebih 40 jemaah umroh dari Palembang menuju kota Prabumulih itu.

Mobil Bus Pariwisata dengan Nopol K 1604 BD mengalami terbalik hingga keluar badan Jalan raya itu diduga mengelak sebuah mobil yang tepat didepan Bus Pariwisata tersebut, yang pada akhirnya sang sopir Bus Pariwisata itu banting setir untuk menghindari tabrakan.

Kepada media ini Jum’at (02/09/2022) pagi, sang sopir yang berlogat kan suku Sunda Jawa Barat tersebut, mengungkapkan bahwa awal penjemputan jemaah umroh dari Asrama haji Palembang hendak menuju Kota Prabumulih sekitar pukul 20:00 WIB, Cuaca malam tadi hujan deras Pak, Nah, tepat dilokasi kejadian ada sebuah mobil berlawanan arah menyalip dan tepat didepan mobil kami kemudian kita banting setir untuk mengelak tabrakan yang lebih berbahaya lagi,”ungkap sang Sopir Bus Pariwisata asal Rembang Jawa Barat yang namanya tidak mau ditulis tersebut.

Dikatakannya, mobil mengalami terbaik keluar badan jalan dan kondisi tanah lembut sehingga mobil terjungkal pada malam tadi, Alhamdulilah penumpang para jemaah umroh asal kota Prabumulih semuanya selamat yang kini telah diantar ke Prabumulih.

“Bus Pariwisata asal Rembang Jawa Barat pak, Para Penumpang dari ibadah Umroh selamat semuanya, Kini tinggal menunggu bantuan untuk mengevakuasi mobil pak,”terang sang sopir yang terpantau tengah melihat kondisi mobil yang ringsek serta alami pecah kaca depan tersebut.

Baca juga:  Kapolsek Dukung Deklarasi Ibu Hamil Cegah Anak Stunting

Sementara atas peristiwa tersebut, para pengguna jalan yang melintas pada pagi hari ini satu persatu melihat kondisi kecelakaan bahkan tidak sedikit para pengguna jalan maupun masyarakat terpantau mengabadikan melalui kamera Hand Phone serta beberapa warga Netizen juga tak luput dengan kreatif mengunggah insiden tersebut melalui Medsos Facebook di era digital saat ini.

Terpantau peristiwa tersebut, dengan TKP tepat didepan kantor Kades Desa Karang Endah Selatan Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumsel.

Aris (40) salah satu warga setempat yang dibincangi media ini, mengatakan bahwa dirinya mengetahui kejadian ini pada pagi ini karena cuaca tadi malam hujan, “Beruntung tidak menabrak rumah Bus ini yang hanya jarak beberapa meter dari kejadian, berharap para jemaah umroh sehat dan cepat pulih dari syok akibat kecelakaan tersebut,”pungkas Aries (40) warga setempat. (JNf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *