PMKA PALI Berikan Buku Tulis Sebanyak 2000 Secara Gratis Kepada Sekolah Yang Ada di Karang Agung

PALI//Linksumsel-belum lama ini Saptu 11/02/23 Persatuan Masyarakat Karang Agung (PMKA) PALI membagikan 2000 buku tulis kepada TK/PAUD, SD, dan SMP yang ada di Desa Karang Agung Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI)

Acara pembagian buku tersebut di pusatkan di halaman Kantor Kepala Desa Karang Agung yang dihadiri Kades Karang Agung para Kepala Sekolah dan Guru-Guru.

Ketua PMKA PALI Amrullah,SH Melalui Ratna Selaku Bendahara, Mengungkapkan tujuan memberikan bantuan buku tulis ini untuk memberikan motivasi dan semangat kepada anak-anak untuk lebih rajin dan giat belajar menuntut ilmu demi meraih cita-cita.

“Semoga pemberian kami ini dapat membantu mengatasi keterbatasan buku tulis untuk belajar yang menjadi salah satu kendala bagi anak-anak di Desa Karang Agung” ujar Ratna.

dengan adanya bantuan buku tulis ini diharapkan anak-anak tetap semangat dalam menjalani aktifitas pendidikan baik di rumah maupun di sekolahnya, tutur Ratna

Sementara itu, Kepala Desa Karang Agung Ali Wardana Mengatakan. kami ucapkan terima kasih Kepada PMKA PALI yang masih ingat di tanah kelahirannya hingga berkontrubusi memberikan buku secara gratis kepada Sekolah yang ada di Desa Karang Agung.

Tentunya dengan adanya pembagian buku tulis secara gratis ini bisa mengurangi beban orang tua murid, kami selaku pemerintah Desa Karang Agung sangat mengapresiasi apa yang di lakukan PMKA PALI terhadap sekolah, ungkap Kades.

“Pendidikan merupakan suatu kepentingan yang sangat utama bagi setiap anak dan dibutuhkan kepedulian semua komponen masyarakat untuk memajukan pendidikan anak-anak, karena merekalah nantinya yang menjadi Penerus Bangsa di masa depan,” pungkas Kades

Sementara, kepala sekolah SMP Negeri 4 Abab Andi Panjianum, S. Pd, M. Pd. Gr yang mewakili para Kepala Sekolah dan Guru-Guru mengutarakan, kami sangat bersyukur menjadi bagian dari program positif ini. di harapkan kegiatan ini di laksanakan secara kontinu dan berkelanjutan karena siswa sangat terbantu.

Baca juga:  Silaturahmi, Ristanto Kadin PUTR Menyambut Baik Kehadiran FORMAL PALI

anak-anak didik merupakan sebagai tunas bangsa dalam belajar di sekolah memiliki moril yang tinggi demi masa depan Bangsa dan Negara ini. semoga kepada pihak yang memberikan bantuan dalam hal ini PMKA PALI diberikan kesehatan dan mendapatkan limpahan karunia dari Allah SWT, tutup Andi. [Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *